Kenakan Samir Garuda saat Wisudaan di Boston, Anneesha Atheera Uno Jadi Pusat Perhatian

Kenakan Samir Garuda saat Wisudaan di Boston, Anneesha Atheera Uno Jadi Pusat Perhatian

BOSTON – Putri sulung Menparekraf Sandiaga Uno Anneesha Atheera Uno raih predikat cumlaude dalam Combined Major, Human Services dan Communication Studies, Northeastern University, Boston, Amerika Serikat. Dalam prosesi wisuda Atheera mengenakan Samir toga dari pelaku ekonomi kreatif asal Indonesia.

Samir atau kalung wisuda berwarna merah tersebut berlambangkan Garuda Pancasila yang tercetak pada syal Atheera, hal tersebut menjadi kebanggan bagi mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Dengan produk UMKM binaannya menjadi perhatian para tamu dan wisudawan di Boston Amerika Serikat.

Bacaan Lainnya

“Iya, jadi ada orang Indo (Indonesia) yang customized, ini local (asal Indonesia) dari Indo dibawa ke sini,” ucap Atheera dalam keterangan tertulis yang diterima Saluran8.com. Selasa (16/11/2021).

Atheera mengatakan Samir miliknya maupun seluruh teman kampus asal Indonesia berasal dari satu orang vendor asal Indonesia, dikarenakan masih jarang pelaku usaha ekonomi kreatif yang bisa tembus ke luar negeri.

Kenakan Samir Garuda saat Wisudaan di Boston, Anneesha Atheera Uno Jadi Pusat Perhatian 1

Atheera dinyatakan lulus dengan predikat cum laude dalam Combined Major, Human Services dan Communication Studies, Northeastern University, Boston, Amerika Serikat

Prosesi wisuda Atheera merupakan perayaan susulan. Atheera dan teman seangkatannya telah dinyatakan lulus pada tahun 2020, prosesi wisuda tersebut ditunda pasalnya masih dalam suasana pandemi covid-19.

Saat ditanya Sandiaga Uno apakah Atheera ingin melanjutkan studi atau bekerja dahulu, Atheera mengatakan dirinya memiliki niat untuk melanjutkan studi.Atheera menjelaskan belum tau tepatnya kapan karena saat ini ia sedang fokus bekerja. (Febri Yanti Manalu GarudaTV)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *