Luis Enrique Mundur dari Kursi Pelatih Spanyol

Luis Enrique Mundur jadi pelatih (Net)
Luis Enrique Mundur jadi pelatih

MADRID – Luis Enrique mundur sebagai pelatih kepala Spanyol di karenakan alasan pribadi, sebagaimana yang telah di konfirmasi oleh Presiden REEF Luis Rubiales  pada tanggal 19 Juni. Enrique di gantikan oleh sang asisten pelatih yakni Robert Moreno.

Moreno sudah memimpin tim sejak bulan Maret yang lalu, saat Enrique mundur sebelum pertandingan Spanyol melawan Malta.

Bacaan Lainnya

“Saya ingin berterima kasih kepada Luis Enrique,” ucap Rubiales ketika konferensi pers di markas federasi di Madrid.

“Kami akan selalu memiliki pintu terbuka. Sudah menjadi keputusan Luis sendiri bahwa kami sangat menghormati, dan kami menghargai bahwa semua orang menghormati privasinya.” lanjutnya.

Luis Enrique Mundur jadi pelatih (net)

Moreno yang berusia 40 tahun telah bertugas di bawah Enrique selama hampir satu dekade. Bos baru La Roja menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan federasi kepadanya, namun juga mengakui jika itu bukanlah perkara yang mudah.

“Ini pahit, lebih asam dari manis,” ujar Moreno.

“Saya selalu berpikir untuk menjadi pelatih kepala tetapi tidak pernah dalam kondisi seperti ini. Saya mengambil tugas ini dengan tanggung jawab yang besar. Sulit untuk menghadapi tantangan ini, tetapi kami akan bekerja dengan kejujuran, profesionalisme dan gagasan mempertahankan pekerjaan pasca ditinggalkan oleh Luis”.

“Saya sudah berada di ruang ganti tingkat tinggi selama sembilan tahun bersama Luis, belajar dari keputusan yang diambilnya. Peluang muncul dengan cara yang tidak terduga dan kita harus menghadapinya, tetapi kami merasa siap untuk melanjutkan di jalan yang benar.”

Keputusan Luis Enrique untuk meninggalkan kursi kepelatihan Spanyol memang sudah sering kali di beritakan sebelumnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *