Simak, Ini 5 Makanan yang Baik Untuk Imun Tubuh

Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)
Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)

JAKARTA – Tak hanya olahraga, kamu juga harus meningkatkan konsumsi makanan yang baik untuk meningkatkan imun tubuh agar tidak gampang jatuh sakit. Jika sistem imun tubuh meningkat, maka virus dan bakteri juga tidak akan mudah masuk ke dalam tubuh. Apalagi jika kamu mengimbanginya dengan mengonsumsi makanan-makanan yang sehat.

Nah, di bawah ini ada daftar 5 makanan yang baik untuk imun tubuh kamu, cek sampai selesai ya!

1. Paprika

Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)
Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)

Paprika mengandungan vitamin C dan beta karoten yang baik untuk sistem imun kamu. Paprika berwarna merah diketahui memiliki lebih banyak kandungan vitamin dibandingkan dengan paprika warna lainnya.

2. Pepaya

Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)
Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)

Pepaya memiliki enzim percernaan yang baik bagi tubuh yang disebut papain. Papain ini diketahui memiliki efek enti-inflamasi. Tak hanya itu, pepenya juga kaya akan magnesium, kalium dan folat yang baik bagi tubuh.

Selain itu, pepaya juga memiliki kandungan vitamin C, dalam satu cangkir atau sekitar 145 gram pepaya terdapat 87mg vitamin C atau sekitar 97 persen dari kebutuhan vitamin c harian orang dewasa.

3. Bayam

Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)
Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)

Bayam masuk ke dalam kategori sayuran yang berkhasiat untuk meningkatkan imun tubuh. Zat yang terkandung di sayur bayam bisa digunakan untuk melawan bakteri yang mengancam kesehatan tubuh. Namun, sebaiknya segera konsumsi bayam setelah dimasak sebab bayam sudah baik jika dikonsumsi lebih dari 8 jam.

4. Yoghurt

Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)
Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)

Para ahli gizi menyarankan agar seseorang mengonsumsi yoghurt rendah lemak tiap harinya. Sebab dalam tiap cangkir yoghurt terdapat kansungan vitamin B12, ribovlafin dan vitamin D yang baik untuk tubuh, selain itu yoghurt juga mengandung bakteri yang baik bagi kesehatan tubuh.

5. Brokoli

Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)
Makanan yang baik untuk imun tubuh (NET)

Brokoli mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh mulai dari vitamin A, vitamin C, vitamin E dan sulforaphane yang berfungsi sebagai antioksidan. Sebaiknya, masak brokoli dengan direbus sebentar untuk menjaga kandungan nutrisinya.

Dari kelima makanan di atas adakah yang menjadi favoritmu?

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *