Putra Mahkota Uni Emirat Arab Meninggal Misterius di Kediamannya

Khalid Al Qasimi
Khalid Al Qasimi - Net

LONDON – Kantor Emirat Sharjah membenarkan kabar kematian Khalid Al Qasimi dengan mengeluarkan pernyataan resmi sehari kemudian atau Selasa (2/7) waktu setempat.

Dalam pernyataan itu dijelaskan bahwa Kepolisian Metropolitan London menanggapi panggilan darurat di Knightsbridge Area, Senin pukul 10.30 waktu setempat.

Bacaan Lainnya

Pemeriksaan Post-Mortem yang dilakukan pada 2 Juli belum berhasil menentukan penyebab kematian Khalid Al Qasimi.

Khalid Al Qasimi merupakan putra satu-satunya Syekh Sultan bin Muhammad Al Qasimi, pemimpin Emirat Sharjah, satu dari tujuh Emirat yang membentuk Uni Emirat Arab.

Khalid Al Qasimi
Jenazah Khalid Al Qasimi disholatkan – Net

Pada usia sembilan tahun, Qasimi pindah ke London, menetap, mengenyam pendidikan dan kemudian berkarier di sana.

Ia berkarier sebagai perancang busana dan memiliki label mode-nya sendiri, Qasimi yang berdiri pada 2008.

UEA mengumumkan masa berkabung nasional selama tiga hari. “UEA sedang berduka karena kepergian putra mahkota Sheikh Khalid Al Qasimi untuk selama-lamanya. Semoga dia beristirahat dalam damai dan keluarganya diberikan ketabahan dan penghiburan,” kata Kementerian Urusan Kepresidenan UEA.

Kematian Al Qasimi terjadi 20 tahun setelah kakak laki-lakinya, Sheikh Mohammed bin Sultan bin Mohammed Al Qasimi, yang meninggal dunia karena overdosis narkoba di East Grinstead, Sussex Barat.

Khalid Al Qasimi
Khalid Al Qasimi ditemukan meninggal di kediamannya – Net

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *