Sebelum Pemilu Digelar AS Siap Distribusikan Vaksin Covid-19

Sebelum pemilu digelar AS siap distribusikan vaksin covid-19 (net)
Sebelum pemilu digelar AS siap distribusikan vaksin covid-19 (net)

WASHINGTON – Menteri Kesehatan Amerika Serikat bersiap mendistribusikan vaksin Covid-19 paling cepat akhir Oktober. Skenario ini juga berlaku untuk negara bagin Amerika Serikat.

Pemerintah telah menyiapkan jaringan distribusi sementara para ilmuwan mengerjakan kelanjutan vaksin. Perusahaan yang mengembangkan vaksin tersebut sendiri telah meningkatkan produksinya hingga jika nnatinya ditemukan vaksin yang dinilai lebih aman dan efektif akan langsung digunakan dalam pendistribusian.

Bacaan Lainnya

“Saat ini saya akan mengatakan kami sedang mempersiapkan dengan sungguh-sungguh untuk apa yang saya antisipasi akan terjadi, bahwa akan ada satu atau lebih vaksin yang tersedia bagi kami pada bulan November, Desember, dan kami harus mencari cara untuk memastikannya didistribusikan secara adil dan merata,” ucap Redfield.

Redfield juga meminta kepada negara bagian Amerika Serikat agar mempercepat izin bagi perusahaan pemasok medis dan farmasi. Dalam sebuah surat ia meminta agar seluruh persyaratan yang bisa menghalangi pendistribusian vaksin dikesampaingkan terlebih dulu paling lambat hingga 1 November mendatang.

Direktur National Institutes of Health, Dr. Francis Collins, mengungkapkan hal ini dilakukan untuk berjaga-jaga jika salah satu vaksin yang dipersiapkan terbukti bisa mengurangi resiko Covid-19.

“Ini seperti moto Pramuka, Bersiaplah, jika kemungkinannya sangat kecil dan semuanya terjadi dengan sangat indah, kami memiliki jawaban saat itu dan tahu kami memiliki vaksin yang aman serta efektif, tidakkah Anda ingin orang-orang siap untuk mencari cara melakukan distribusi?,” ucap Collins.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *