Usai Tes Usap Massal 49 Warga Tiongkok Dinyatakan Positif Covid

Usai tes usap massal 49 warga tiongkok dinyatakan positif covid (net)
Usai tes usap massal 49 warga tiongkok dinyatakan positif covid (net)

JAKARTA – Tiongkok melaporkan 49 kasus Covid-19 baru pada Senin, 2 November 2020. Angka ini naik dari sebelumnya kasus harian di Tiongkok hanya sekitar 24 kasus.

Komisi Kesehatan Nasional setempat mengungkapkan dalam sebuah pernyataan, dari sekitar 49 kasus baru tersebut 44 doantaranya merupakan kasus impor dan lima lainnya merupakan kasus yang ditularkan secara lokal di wilayah barat laut Xinjiang.

Bacaan Lainnya

Negara Asia Selatan diketahui memiliki jumlah kasus virus korona kedua terbanyak di dunia, setelah Amerika Serikat. Kasus harian ini juga diketahui merupakan kasus harian impor terbanyak sejak tanggal 7 Agustus lalu mengutip Reuters.

Tiongkok melakukan pengujian virus Covid secara massal pada hampir 5 juta penduduk di kota Xinjiang setelah salah satu warganya ditemukan positif Covid-19 pada hari Sabtu (24/10/2020).

Setelah dilakukan tes massal ini dilaporkan sebanyak 137 orang teridentifikasi positif Covid dan seluruhnya tidak menunjukan gejala menurut Komisi Kesehatan Xinjiang. Ini adalah jumlah harian tertinggi kasus Covid-19 tanpa gejala yang dilaporkan Tiongkok sejak 7 bulan terakhir.

Sampai hari Minggu (25/10/2020) sekitar 2,8 juta orang telah dilakukan tes massal dan ditargetkan akan rampung pada Selasa (27/10/2020) ini.

Wabah ini sudah yang kedua kalinya tersebar kembali sejak gelombang kedua infeksi virus Covid berhasil dikendalikan pada bulan Maret lalu.

Xinjiang menjadi salah satu kota  sasaran tindakan penguncian yang ketat setara dengan yang diberlakukan di kota Wuhan (pusat utama penyebaran virus) meskipun Xinjiang saat itu hanya melaporkan sekitar 70 kasus dan 3 kasus kematian pada awal penyebarannya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *