Program Vaksinasi Spanyol Dimulai Januari 2021 Mendatang

Program vaksinasi Spanyol dimulai januari 2021 mendatang (net)
Program vaksinasi Spanyol dimulai januari 2021 mendatang (net)

MADRID – Spanyol diketahui akan memulai program vaksinasi virus corona secara menyeluruh pada bulan Januari 2021 yang akan datang. Perdana Menteri Spanyol, Pedro Sanchez mengungkapkan pada Minggu (22/11/2020) pihaknya berharap agar program vaksinasi ini dapat rampung dalam kurun waktu 3 bulan.

Perdana Menteri Spanyol mengungkapkan Spanyol dan Jerman merupakan negara pertama di Uni Eropa yang akan melakukan vaksinasi secara menyeluruh.

Bacaan Lainnya

“Program tersebut akan mulai pada Januari dan memiliki 13.000 titik vaksinasi,” katanya dalam konferensi per pada Senin 23 November 2020.

“Sebagian besar penduduk akan divaksinasi, dengan jaminan penuh, pada kuartal pertama tahun ini.” ujarnya.

Sanchez juga mengungkap Spanyol akan menerapkan strategi nasional seperti kelompok prioritas seperti lansia dan anak-anak. Sanchez menyebutkan rencana itu akan kembali dipertimbangkan dalam rapat kabinetnya pada hari Selasa (24/11/2020) besok.

Selain itu pihaknya juga mengatakan akan menambah lebih banyak pertugas kesehatan dalam vaksinasi tersebut.

“Kita menghadapi beberapa bulan yang sulit di depan, tetapi peta jalannya telah disusun,” kata Sanchez.

Untuk diketahui Spanyol adalah negara kedua di Eropa Barat dengan total kasus inveksi corona tertinggi setelah Prancis.

Hingga kini sudah tercatat sekitar 1,5 juta kasus dan 46.619 kemarian yang diakibatkan Covid-19.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *