SEOUL – Semenjak pandemi Covid-19, banyak konser yang harus digagalkan demi memutus rantai wabah yang mendunia tersebut, tak terkecuali dari ranah KPop yang juga turu terkana dampak penghentian konser ini dan terpaksa mengubah konsep konser mereka menjadi konser online yang bisa disaksikan di rumah agar para penggemar bisa menikmati penampilan mereka dengan aman.
Namun, akhirnya setelah sekian lama, kini akhirnya dunia industri hiburan Korea Selatan kembali bergeliat. Konser offline sudah mulai kembali digencarkan walau masih harus mengikuti serangkaian protokol kesehatan yang ketat demi memastikan keamanan dan kenyamanan para penonton.
Adapun berikut 3 Idol Grup Korea yang akan konser offline di Akhir tahun 2021.
1. BTS

Boyband ini akan menggelar konser “PERMISSION TO DANCE ON STAGE” di Los Angeles, Amerika Serikat pada tanggal 27-28 November dan 1-2 Desember 2021 mendatang.
2. Twice

Idol grup wanita di bawah naungan JYP Entertainment ini akan melangsungkan konser offline mereka yang bertajuk “III” di Seoul apda tanggal 24-26 Desember 2021 dan akan dilanjutkan di 5 kota berbeda di Amerika Serikat.
3. NCT 127

NCT 127 menggelar konser bertajuk “NEO CITY : SEOUL – THE LINK” selama 3 hari berturut-turur di kawasan Gocheok Sky Dome pada tanggal 17-19 Desember 2021 mendatang.